Salimah PC Way Jepara tindak lanjuti arahan dari Salimah Pusat - Warta Global Lampung

Mobile Menu

Top Ads

Berita Update Terbaru

logoblog

Salimah PC Way Jepara tindak lanjuti arahan dari Salimah Pusat

Saturday, 8 April 2023
LAMPUNG TIMUR
lampung.wartaglobal.id — Salimah PC Way Jepara, mengadakan acara Khatam Qur'an, berbagai ta'jil dan juga Kajian Ramadhan bertempat di Mushola At-Taqwa dan dihadiri oleh puluhan peserta. Kemudian agenda diakhiri dengan berbagi ta'jil untuk jamaah peserta Khataman Qur'an dan warga sekitar Mushola At-Taqwa yang tidak sempat hadir di kegiatan tersebut. Sekretaris dan Ketua Departemen Da'wah serta beberapa pengurus PD Salimah Lampung Timur memandu pengurus PC Way Jepara untuk terselenggaranya kegiatan tersebut. 7 April 2023 

Di tempat yang berbeda, PC Salimah Way Jepara juga mengadakan kegiatan berbuka bersama santri TPA Salimah, TPA Baitus Sholihin, yang ditangani langsung oleh pengurus PD Salimah Lampung Timur departemen Humas yang juga sebagai pengasuh TPA tersebut, Hajar Ivo Faradila.

Buka bersama ini diawali dengan membuat takjil bersama, kemudian tadarus bersama dan di akhiri dengan sholat maghrib berjama'ah setelah buka bersama. 

"MasyaAllah, Barakallahu lakum jami'an, 
Semoga Ramadhan ini menjadi tunas harapan, untuk agenda kedepan." kata Isnaini Masruroh, Ketua PD Salimah Lampung Timur, untuk mengapresiasi seluruh PC yang telah menyemarakkan agenda Khatam Quran dan Berbagi Sejuta Ta'jil tersebut.

Ketua Departemen Da'wah PD Salimah, Wiwin Ferianti, sebagai pengampu program Khatam Quran dan Berbagi Sejuta Ta'jil, juga mengapresiasi dan mengekspresikan kebahagiaannya atas terselenggaranya agenda tersebut di berbagai PC Salimah di Lampung Timur. "Alhamdulillah, agenda kita semua berjalan dengan baik, lancar dan sukses. Bahagia rasanya, Ramadhan semakin berasa keberkahannya, Semoga Allah menjadikan pemberat amal timbangan kebaikan kita kelak di Yaumul akhir. Jazakumuallah khairan katsiir atas peran serta semuanya baik yg hadir fisik maupun doanya. Semoga Allah SWT semakin menambah keberkahan dalam kehidupan kita, dakwah kita, dan memudahkan kita menjadi orang-orang yang bertaqwa dan semoga Salimah semakin dikenal dan menebar manfaat. Aamiin" Katanya. ( FM*/)