Pasangan Cabup Cawabup Lampung Selatan, Radityo Egi Pratama - Syaiful Anwar Selesaikan Tes Kesehatan - Warta Global Lampung

Mobile Menu

Top Ads

Berita Update Terbaru

logoblog

Pasangan Cabup Cawabup Lampung Selatan, Radityo Egi Pratama - Syaiful Anwar Selesaikan Tes Kesehatan

Monday, 2 September 2024
foto: istimewa

Bandar Lampung, WartaGlobal.id - Pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Lampung Selatan, Radityo Egi Pratama dan Syaiful Anwar, menjalani tes kesehatan kedua di Rumah Sakit Umum Daerah Abdoel Moeloek (RSUDAM) Bandar Lampung. Tes ini merupakan bagian dari tahapan penting menjelang Pilkada yang akan datang.

Dalam jumpa pers yang diadakan setelah pemeriksaan, Senin (2-9-2024) Radityo Egi Pratama, yang akrab disapa Bang Egi, menyatakan bahwa hasil tes kesehatan menunjukkan kondisi fisik dan mentalnya dalam keadaan prima. "Kami siap untuk melanjutkan dan meningkatkan program-program dari bupati yang lama jika sudah baik, serta berkomitmen untuk membangun Lampung Selatan menjadi lebih baik dan lebih maju," ungkapnya.

Egi juga menambahkan rencana pengembangan sektor pariwisata di Lampung Selatan dengan potensi tambahan investasi untuk meningkatkan pendapatan daerah. "Pariwisata di Lamsel sudah banyak, namun kami berencana untuk menambah lebih banyak lagi dengan mencari investor," terangnya.

Kedepannya, Egi dan Syaiful akan fokus pada sosialisasi dengan simpatisan, relawan, dan partai politik untuk memperkuat dukungan masyarakat.

Di sisi lain, Budi Setiawan, tim pemenangan Egi-Syaiful, menyatakan keyakinan penuh terhadap kemenangan pasangan ini dalam Pilkada. "Kami bersyukur semua proses berjalan lancar, dari pendaftaran hingga tes kesehatan. Kami yakin Egi-Syaiful layak dan siap untuk mengikuti kompetisi ini," ujarnya.

“Semoga semua proses berjalan dengan lancar dan kami optimis untuk meraih kemenangan dalam Pilbup mendatang,” tutup Budi.