Pertamina SMEXPO 2024 Resmi Dibuka - WARTA GLOBAL LAMPUNG

Mobile Menu

Top Ads

Berita Update Terbaru

logoblog

Pertamina SMEXPO 2024 Resmi Dibuka

Friday 20 September 2024
foto: istimewa

Bandar Lampung, WartaGlobal.id - Pertamina Patra Niaga Regional Sumbagsel sukses menggelar pembukaan Pertamina SMEXPO 2024 di Mall Boemi Kedaton, Bandar Lampung, Jum'at (20-9-2024). Acara yang berlangsung hingga 22 September ini menampilkan lebih dari 35 UMKM binaan Pertamina, menawarkan beragam produk mulai dari kuliner hingga kerajinan tangan.


Dengan ditandai penabuhan Tambur, oleh Sekertaris Dinas ESDM Provinsi Lampung, Sopan Sopian, Pertamina Smexpo 2024 secara resmi dibuka.


Turut hadir, Manager SMEPP PT Pertamina Persero, Dewi Sri Utami, Manager CSR & SMEPP Management Pertamina Patra Niaga, Retno Wahyuningsih, Jajaran Tim Management Pertamina Patra Niaga Regional Sumbagsel, dan Executive General Manager Pertamina Patra Niaga Regional Sumbagsel, Zibali Hisbul Masih.


Tujuan utama SMEXPO adalah untuk mendorong pertumbuhan UMKM lokal agar lebih kompetitif di tingkat nasional maupun global. Melalui pameran, talkshow, workshop, dan perlombaan, UMKM diharapkan dapat memperluas jaringan pasar dan meningkatkan kualitas produk.

Pengunjung dapat menemukan berbagai produk menarik seperti kopi, keripik, kerajinan tangan, hingga batik. Selain produk UMKM, Pertamina juga memamerkan produk olahan dari program Tanggung Jawab Sosial Lingkungan (TJSL).


Pertamina SMEXPO 2024 sejalan dengan komitmen perusahaan dalam mencapai Sustainable Development Goals (SDGs), khususnya dalam aspek pekerjaan layak dan pertumbuhan ekonomi. Acara ini diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi masyarakat dan perekonomian daerah.


Pertamina mengajak masyarakat untuk hadir dan mendukung UMKM lokal dengan membeli produk-produk yang dipamerkan. Dengan demikian, kita turut berkontribusi dalam memajukan ekonomi daerah.