
Pringsewu, warta global. Id— Fakultas Ilmu Komputer Universitas Muhammadiyah Pringsewu (UMPRI) menggelar kegiatan SIKRAB (Siang Keakraban) yang berlangsung penuh semangat dan kebersamaan di Doro Putri, Pekon Lugusari, Kecamatan Pagelaran, Kabupaten Pringsewu, pada Sabtu (18/10/2025).
Kegiatan yang diikuti oleh 80 mahasiswa baru angkatan 2025 ini menjadi ajang penting untuk mempererat tali silaturahmi antar mahasiswa, dosen, dan jajaran fakultas. SIKRAB tidak hanya menjadi sarana perkenalan, tetapi juga wadah membangun kekompakan dan menanamkan nilai-nilai kolaborasi sejak dini di lingkungan kampus.
Acara dibuka secara resmi oleh Susilo Hartono,S.T.M.T.I selaku perwakilan kampus UMPRI dan juga perwakilan dari Fakultas Ilmu Komputer. Dalam sambutannya, beliau menyampaikan bahwa kegiatan seperti SIKRAB sangat penting untuk menumbuhkan semangat kebersamaan serta menanamkan karakter positif mahasiswa di awal perkuliahan.

“Mahasiswa baru perlu mengenal lingkungan akademik dan sosialnya dengan baik. Melalui kegiatan SIKRAB, kami berharap mereka dapat belajar tentang kolaborasi, tanggung jawab, dan semangat kebersamaan yang menjadi ciri khas mahasiswa UMPRI,” ujar Susilo Hartono dalam sambutannya.
Kegiatan ini juga menghadirkan dua pemateri inspiratif. Pemateri pertama, Sonianto, S.Kom., M.T.I., menyampaikan materi menarik tentang Profil Sistem dan Teknologi Informasi, memberikan wawasan kepada mahasiswa baru mengenai pentingnya memahami perkembangan teknologi di era digital.
Sementara itu, pemateri kedua, Dzahid Gufron Halimi, membawakan materi bertema Keorganisasian, yang mengajak mahasiswa untuk aktif berpartisipasi dalam kegiatan organisasi kemahasiswaan sebagai wadah pengembangan diri dan kepemimpinan.
Suasana kegiatan berlangsung hangat dan penuh antusiasme. Selain sesi materi, mahasiswa juga terlibat dalam berbagai kegiatan interaktif yang memperkuat rasa kekeluargaan.
Menutup kegiatan, panitia berharap SIKRAB menjadi langkah awal yang baik bagi mahasiswa baru Fakultas Ilmu Komputer UMPRI untuk beradaptasi dan berkembang bersama. Dengan semangat keakraban, mereka siap menapaki perjalanan akademik dengan penuh motivasi dan kebersamaan.