Lampung Selatan, Wartagloballampung.id
Polres Lampung Selatan memastikan keamanan pergeseran logistik Pilkada 2024 dari gudang logistik KPUD Lampung Selatan menuju 17 kecamatan dengan pengawalan ketat oleh 63 personel Polri dan 10 personel TNI Kodim 0421/LS. Minggu, 24 November 2024.
Kabag Ops Polres Lampung Selatan, Kompol Tangguh Satya Buana menyebutkan, pengamanan dilakukan secara terkoordinasi dengan semua pihak terkait. "Kami memastikan distribusi berjalan lancar dan aman hingga ke tujuan," ujar Kompol Tangguh.
Sebelum pengiriman, tim gabungan dari Polres, KPUD, dan Bawaslu melakukan pemeriksaan terhadap kendaraan pengangkut logistik. Pemeriksaan meliputi kelayakan kendaraan, kesehatan pengemudi, dan kelengkapan dokumen identitas.
Distribusi dibagi dalam tiga bagian berdasarkan wilayah. Kloter pertama melayani Natar, Jati Agung, Tanjung Bintang, Tanjung Sari, dan Merbau Mataram dengan tujuh truk fuso dan dua kendaraan cold diesel.
Kloter kedua mencakup Way Sulan, Katibung, Sidomulyo, Candipuro, Way Panji, Palas, dan Ketapang menggunakan lima truk fuso dan dua cold diesel. Sementara kloter ketiga meliputi Sragi, Penengahan, Bakauheni, Rajabasa, dan Kalianda dengan tiga truk fuso dan dua cold diesel.
Setiap kendaraan pengangkut logistik dikawal oleh satu personel polisi yang melekat serta dua personel pengiring. Petugas dari KPUD dan Bawaslu turut mendampingi untuk memastikan transparansi distribusi.
Kompol Tangguh menekankan pentingnya koordinasi antara petugas pengawal dan polsek yang dilintasi. "Jika ada kendala di perjalanan, kami sudah siapkan polsek terdekat untuk memberikan bantuan," jelasnya.
Logistik yang didistribusikan meliputi kotak suara untuk pemilihan gubernur dan bupati, bilik suara, serta kantong plastik sesuai kebutuhan tiap kecamatan.
Rifa'i