Bambang Eka Wijaya Tutup Usia, Tokoh dan Petinggi Lampung Iringi Pemakaman Almarhum. - Warta Global Lampung

Mobile Menu

Top Ads

Berita Update Terbaru

logoblog

Bambang Eka Wijaya Tutup Usia, Tokoh dan Petinggi Lampung Iringi Pemakaman Almarhum.

Monday, 13 March 2023

Lampung Selatan (lampung.wartaglobal.id) - Sejumlah tokoh dan para petinggi di Lampung turut menghadiri pemakaman almarhum Bambang Eka Wijaya (BEW), di Makam Muslim Warga Bataranila, Sidosari, Natar Lampung Selatan, Senin 13 Maret 2023, sekitar pukul 17.30 WIB sore.


Terlihat berapa tokoh yang hadir di antaranya Anggota DPR RI Mukhlis Basri, Kepala Dinas Kominfo Provinsi Lampung Ganjar Jationo, mantan Bupati Way Kanan yang kini menjadi DPD RI Bustami Zainuddin, Mantan Wakil Bupati Tulang Bawang yang juga wartawan Lampung Post Heri Wardoyo.


Tampak hadir juga Ketua JMSI Provinsi Lampung Ahmad Novriwan, Ketua PWI Provinsi Lampung Wirahadikusuma, Ketua Dewan Kehormatan PWI Lampung Iskandar Zulkarnain, Kepala Kantor DPD RI Provinsi Lampung Gino Vanollie, Kasubbid Penmas Polda Lampung AKBP Rahmad Hidayat, Pimred Lampungtv, Pimum sinarlampung.co Juniardi, serta sejumlah tokoh jurnalis di Lampung dan kru Lampungpost.


Para tokoh dan petinggi Lampung itu sudah hadir saat almarhum masih di rumah duka di Jalan Dahlia, Perumahan Bataranila hingga ikut menyolatkan almarhum di Masjid Ulum Albab Perumahan Bataranila, Lampung Selatan.


Dua Tahun Berjuang Melawan Penyakit


Iskandar Zulkarnain, saat menyampaikan pesan terakhir mewakili keluarga besar almarhum mengatakan mendiang Bambang Eka Wijaya memang sudah sejak dua tahun terakhir berjuang melawan sakit yang dideritanya.


“Memang almarhum sudah sakit sejak dua tahun terakhir, sebelum akhirnya berpulang pada hari ini. Saya mewakili keluarga besar almarhum memohon maaf atas segala kesalahan beliau selama bergaul semasa hidupnya,” ujar Iskandar.


“Beliau adalah panutan bagi jurnalis di Lampung. Kita semua tahu beliau adalah penulis ‘Buras’ (kolom Buras di Harian Lampung Post, red). Seminggu yang lalu dia menitipkan pesan agar diteruskan tulisan beliau itu. Alhamdulillah kami mencoba untuk bisa,” ucapnya


Wartawan senior yang juga Guru Para Jurnalis Profesional Lampung, Bambang Eka Wijaya, meninggal dunia sepulang dari perawatan di RS Bhayangkara, Senin 13 Maret 2023, Pukul 13.25 WIB.


Sebelumnya, tokoh pers yang juga guru para wartawan di Lampung ini memang dikabarkan dirawat di Rumah Sakit Bhayangkara kemudian karena penyakit yang di deritanya.


Kepergian sang “Guru Para Jurnalis Profesional Lampung” ini meninggalkan duka yang mendalam bagi para jurnalis dan wartawan, khususnya di Lampung.


Kehilangan Sosok Guru


Herman Batin Mangku (HBM), salah satu wartawan senior di Lampung mengatakan kepergian Sang Guru meninggalkan rasa kehilangan yang mendalam.


“Bagi kita Bambang Eka Wijaya adalah guru para jurnalis profesional Lampung. Sejak tahun 1990-an dia tanpa lelah mengajarkan tentang bagaimana menjadi wartawan yang profesional. Banyak wartawan bagus yang lahir dari beliau, di antaranya saya dan Heri Wardoyo,” ungkap HBM.


“Kita semua kehilangan, semoga beliau mendapat tempat terbaik di sisi Allah SWT. Tuhan Yang Maha Esa,” ucapnya. (Red)